Serap Aspirasi, Antonius Landi Bantu Pembangunan GKS Poma

Tambolaka, Suarajarmas.id – Anggota DPRD Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Antonius Landi, melaksanakan kegiatan Reses Masa Persidangan I Tahun Sidang 2025.

Salah satu titik kunjungan berlangsung di Dusun III Poma, Desa Kadi Pada, Kecamatan Kota Tambolaka, pada Rabu (22/10/2025).

Saat itu, Antonius yang didampingi Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD SBD, Octavianus Dapa Talu, disambut hangat oleh jemaat dan tokoh masyarakat setempat, termasuk Pendeta GKS Poma, Pdt. Markus Paga Tana, S.Th.

Dalam dialog, warga menyampaikan sejumlah persoalan mendesak, mulai dari jalan yang belum diaspal sejak 1980-an, krisis air bersih, hingga wabah African Swine Fever (ASF) yang merugikan peternak.

Pendeta Markus menegaskan pentingnya reses sebagai sarana masyarakat untuk menyampaikan aspirasi secara langsung.

“Ini momen berharga bagi kami, karena bisa bicara langsung dengan wakil rakyat tentang kebutuhan yang belum terpenuhi,” ujarnya.

Menanggapi hal itu, Antonius berjanji akan mengawal seluruh aspirasi masyarakat sesuai kewenangannya di tingkat provinsi, serta berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten agar penanganan infrastruktur dan persoalan peternakan bisa segera direspons.

“Terkait jalan dan ASF, akan kami sampaikan kepada instansi terkait agar segera diupayakan solusi,” tegasnya.

Selain menyerap aspirasi, Antonius juga menunjukkan kepedulian terhadap kehidupan rohani masyarakat dengan menyerahkan bantuan dana untuk pembangunan Gereja GKS Poma.

“Pembangunan fisik penting, tapi pembangunan iman juga harus berjalan seiring. Gereja adalah rumah bersama yang memperkuat persaudaraan dan harapan,” ujarnya.

Kunjungan tersebut diakhiri dengan doa bersama dan harapan agar aspirasi masyarakat Kadi Pada segera mendapat perhatian dari pemerintah.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *