Suarajarmas.Id – Tambolaka. Pasangan bakal calon Bupati Ratu Ngadu Bonnu Wulla, ST dan bakal calon Wakil Bupati Dominikus A. R. Kaka, SP., dengan nama Paket Ratu-Angga resmi mendaftar di KPUD Sumba Barat Daya (SBD), Selasa 27/08/2024 di desa Kadi Pada, Kecamatan Kota Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) – NTT.
Pasangan Ratu-Angga didampingi oleh para ketua Partai Politik pengusung di antarnya Ketua DPC PDIP SBD, dr. Kornelius Kodi Mete, Ketua DPD Partai Nasdem SBD, Markus Dairo Talu, SH yang, Ketua DPC PKS, Abu Sumbawa, Ketua DPC PKB Tobias Dowa Lelu, Ketua DPC Partai Perindo Yohanes Reli Kaka dan para pendukung.
Ratu Bonnu Wulla Talu mengatakan, kami bertekad menciptakan Pilkada Damai di kabupaten SBD pada 27 November mendatang. Kami yang maju adalah anak dari Bumi Loda Wee Maringgi pada Wee Malala.
“Kita boleh beda pilihan, beda dukungan, tapi tidak boleh ada perpecahan. Kita harus bersatu untuk membangun SBD bisa berkembang menjadi kabupaten yang maju dan bersaing dengan kabupaten di Indonesia. Kita memilih pemimpin yang terbaik di antara pemimpin-pemimpin yang ada. Pemimpin yang menawarkan gagasan baik untuk kemajuan SBD. Pilkada Damai menjadi komitmen kami” tegasnya.
Lebih lanjut Ratu mengatakan tagline kami “Menyala Angle”, kami bertekad bahwa semua rumah di kabupaten SBD harus merasakan penerangan atau teraliri listrik. Selain tagline “Menyala Angle ” kami juga ada tagline “Membangun Desa Menata Kota”.
Kenapa kami harus bangun dari Desa karena banyak potensi yang ada di desa dan jika digerakan baik itu dari pertanian, perkebunan dan pariwisata serta berbagai aspek yang kita kembangkan dari desa, akan mewujudkan visi Loda Wee Maringi Pada Wee Malala.
“Menata Kota karena kota adalah wajah dari kabupaten SBD. Kami ingin kabupaten SBD memiliki wajah yang cantik tidak saja bupati yang cantik dan wakil yang ganteng sehingga menjadi daya tarik untuk siapa saja yang mengunjungi kabupaten SBD serta semua penghuni yang ada di SBD merasa Aman, Nyama dan Damai ada di kota yang Indah” tambahnya.
Pantauan media ini, paket Ratu-Angga diarak oleh ratusan pendukung, simpatisan dari Reda Bolo menuju KPU. Paket Ratu-Angga resmi di Terima oleh Ketua KPU beserta jajarannya disaksikan Ketua Bawaslu beserta jajarannya. Hasil pemeriksaan berkas oleh KPU, berkas Ratu Angga dinyatakan lengkap oleh tim verifikasi KPU SBD, selanjutnya Ratu Angga akan memeriksakan kesehatannya di Kupang. ***)


























