Tambolaka-suarajarmas.id – Dandim 1629/SBD yang baru, Letkol Inf. Deny Ahdiani Amir. M.HAN berserta Ibu tiba di Tambolaka Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), Rabu (20/11/2024) pukul 13.10 Wita. Dandim yang turun di Bandara Lede Kalumbang Tambolaka disambut oleh Kasdim 1629/SBD Mayor Infanteri M Idris, Wakapolres SBD Kompol Jefris Lasarus Dano Fangi Dae, Wadanyon C Pelopor AKP Antonio Cortoreal, Danki 1 Bataliyon C Pelopor Iptu Yahya Menoa Lima dan tokoh masyarakat Christofel Wungo.
Asisten 1 Pemda SBD Kristofel Horo, SH bersama Wakil Ketua DPRD SBD, Yusuf Bora, ST, M.Si., dan Ketua Fraksi PDIP, Octavianus Dapa Talu, SE juga turut menyambut Letkol Inf. Deny Ahdiani Amir yang menggantikan Dandim lama Letkol Czi. Novi Kurniawan, ST., yang saat ini pindah tugas di Kostrad Jakarta.
Dandim bersama ibu disambut dengan pengalungan kai nadat Sumba sebagaimana biasanya budaya Sumba menyambut tamu.
Usai bincang-bincang sejenak di ruang VIP bandara Lede Kalumbang yang dilanjutkan dengan ramah tamah bersama di Resto Alam Hijau, Dandim bersama ibu melanjutkan ke hotel Sima untuk beristirahat sejenak lalu dilanjutkan menuju Makodim 1629/SBD untuk menerima laporan dari Kasdim serta menerima penghormatan berjajar.
Selanjutnya Letkol Inf. Deny Ahdiani Amir. M.HAN., mengambil jJm Komandan terhadap seluruh Personel Kodim 1629/SBD beserta Ibu persit sekaligus memperkenalkan diri.
Dalam kesempatan itu Dandim baru ini memberikan arahan kepada personel Kodim 1629/SBD dan Ibu persit sekaligus memperkenalkan diri kepada para personel. *** (EBuga).-


























